Rabu, 20 Juni 2012

'PHP'


Beberapa waktu yang lalu, aku memposting sebuah tulisan yang bejudul ‘move on’. Dan tulisan kali ini pun adalah kelanjutan dari tema besar move on tersebut :D
Belom tau kann?? Mau tau apaaaa? Ohh udah tau ya :D #plakkkk ! itu di judulnya udah ada :D *abaikan !!
Yap ! PHP ! heran banget ya, sapa yang pertama kali nyetusin kata ini.
Sampe-sampe PHP itu kasusnya emang bejibun dan emang lagi ngetrend banget di kalangan para remaja masa kini.. wkwk :D

PHP berasal dari singkatan bahasa Indonesia yang ejaannya tidak disempurnakan.
Kepanjangan dari PHP adalah pe-ha-pe, yang artinya ‘Pemberi Harapan Palsu’. 
Apakah pemberi harapan palsu itu? Pemberi harapan palsu adalah pemberi yang tidak memberikan sepeser rupiahpun pada pengamen icik-icik di jalan atau pengemis yang marah-marah kalo cuma dikasi 500 perak. Hahaha abaikan !
Biasanya sih pelakunya kaum adam, karena yang banyak memakai istilah ini adalah kaum hawa. Hahaha :D karna gue dipihak hawa !  so, aku mau bahas si PHPer dari kaum adam :p

Arti PEMBERI HARAPAN PALSU yang sebenarnya adalah…
  • PHP yang pertama....
Yaitu seseorang yang memberikan harapan kepada seorang cewek/cowok dan seseorang tersebut sangat over pede dan mereka berfikir seseorang itu suka terdahapnya padahal sebenernya tidak, mereka seperti itu karena mereka menganggapnya hanya sebuah perhatian biasa dan mereka hanya menyebutnya sebagai perhatian seorang teman kepada temannya. Ini sering sekali  terjadi di kalangan remaja tapi lebih kepada cewek-cewek yang suka di php-in cowok hahaha
  • PHP yang kedua....
yaitu seseorang yang sudah berjanji dan memberikan harapan kepada orang tersebut dan ternyata ia tidak menepati janji , dan Ketika seseorang hanya bisa memberi janji tanpa bukti, Memberi hati dan tak harap kembali, Memberi hati dan akhirnya menyakiti, Memberi kata-kata manis yang akhirnya membuat menangis. *JLEB !!
ini baru namanya PHP pemberi harapan palsu dengan kebohongan janjinya, karena si cowok udah janji bakal nembak si cewek.
dan yang bikin parah lagi kalo orang yang ngasih harapan palsu itu ujung-ujungnya malah pacaran ama orang lain itu sih yang paling nyesek bangettttt !!
Menurut-ku, Pemberi Harapan Palsu atau PHP ini adalah :
1. Sejenis spesies yang hanya bisa "lempar Hati sembunyi tangan

2. Sejenis spesies yang kebelet eksis
3. Sejenis pembunuh HATI berdarah dingin
Hahahahaha :D
Well,  aku pernah merasakannya dan itu rasanya sakit sih :)

singkat cerita :
Kamu ngerasa ada feel sama dia. kamu akan merasa berada di tempat yang penuh kebun bunga, bermekaran…indah sekali.
Setiap hari, bahkan sepanjang hari, hanya orang itulah yang memenuhi memory pesanmu. Dari ponsel dengan aplikasi pesan singkatnya untuk intensitas mengenal lebih lanjut denganmu !
Berminggu-minggu dilewati dengan berpesan ria berdua, namun kamu merasa tidak ada ‘hubungan apapun’ antara kamu dan dia, kemudian kamu mulai mengingat masa awal bertemu. Kamu mulai ragu dengan apa yang kamu jalani. Di satu sisi, hatimu mulai luluh dengan orang itu, namun disisi lain kamu bukanlah siapa-siapanya. Kamu mulai resah, kamu mulai mencari kepastian, namun hal itu tak kunjung datang. Disaat keraguan menghampirimu, banyak pikiran-pikiran negatif yang kamu pikirkan tentang orang yang perlahan mulai mengisi hati dan harimu. Kamu mulai merasa geram jika dia dekat dengan orang lain selain dirimu, namun dilain pihak kamu tidak bisa menghentikannya, kamu bukan siapa-siapanya. Lalu, kamu juga mengalami yang namanya ‘merasa kehilangan’ jika sekali saja dia absen untuk memberikan kabarnya kepadamu, atau hanya sekedar menanyakan kabarmu. Kamu mulai mengalami yang namanya GALAU. Entah bagaimana caranya mengungkapkan rasa cemburumu, rasa khawatirmu, perasaanmu terhadap dirinya, kamu hanya bisa menulis di blog tentang dirinya, atau membuat status di media sosial atau curhat dengan teman terdekatmu. Itulah….. yang dinamakan fase ter-PHP  !
Selamat ! kamu sudah mengalami fase ter-PHP
Janganlah kamu meratapi manusia itu terlalu lama, walaupun sangat berat untuk menghadapi kenyataan bahwa dia bukanlah jodoh kita, namun akan sangat baik jika kita terus berjalan maju. hal itu memberikan pelajaran kalau kita memang harus berhati-hati bila memilih orang yang  tepat  (Kalo mau cari PHA (Pemberi Harapan Asli) aja ngapain PHP ! ya nggak??) hehe :D
 
Girls, orang yang tepat itu adalah orang yang selalu buat ada buatmu, orang yang tidak membuatmu khawatir dan orang yang tidak meninggalkanmu begitu saja saat kamu sedang berbunga-bunga. Jika dia meninggalkanmu disaat semua rayuannya telah berhasil masuk ke hatimu, maka dia bisa di cap sebagai manusia PHP.

Cowok PEMBERI HARAPAN PALSU itu perlu dikasih undang-undang biar mereka nggak seenaknya mempermainkan hati para cewek-cewek yang sok lemah ini. Semua itu karna Kartini. Kartini hebat. Dia menciptakan emansipasi wanita. Emansipasi yang membuat cowok sama cewek itu sederajat. Tapi aku yakin, Kartini nggak pernah dikasih harapan palsu. Dan aku nggak tau hubungannya Kartini sama cowok pemberi harapan palsu apa.. #abaikan !!

Ini ada beberapa tips agar terhindar dari si-PHP-er :
1. Jangan GR dulu kalau dia merhatiin kita, manjain kita. Kita boleh meresponnya namun biasa aja.
2. Jangan menganggap kalau si dia suka sama kita sebelum dia bilang sama kita kalau dia suka sama kita.
3. Kenali sifat si dia lebih jauh.
4. Kepoin dia terus baik di facebook, twitter atau ke teman-teman nya.
5. Jangan menunjukan kalau kita suka sama dia.
6. Berdoa menurut kepercayaan masing-masing :D

Oke , buat orang yang pernah ngerasain gimana sakitnya diPHPin sabar yaaaaa:) suatu saat PASTI orang yang ngePHPin kita ngerasain juga apa yang udah kita rasain. MOVE ON guys! \(´`)/ 

lomba cerpen tahun 2008


waktu itu aku kelas 2smp tahun 2008. Aku mempunyai seorang guru bahasa indonesia yang sangat killer. Pada suatu hari, aku dipanggil oleh guru killer itu, panggil saja “bu cicik” beliau sudah cukup tua, dan sekarang beliau sudah pensiun menjadi guru. Balik lagi ke cerita nya, aku was-was ketika dipanggil, apakah aku akan mendapatkan hukuman, atau kemarahan beliau? , lalu setelah aku bertatap muka dengan bu cicik, ternyata bu cicik menunjuk ku untuk mengikuti lomba cipta cerpen tingkat smp se kota pekalongan. ‘deg’ aku langsung lemas mendengarnya, kenapa harus aku? Aku nggak punya bakat apa-apa untuk membuat cerpen. Dan cerpen nya itu ada syarat-syarat nya, harus tidak boleh dari berapa kata (lupa, hehe), harus bertemakan kota pekalongan,dan cerpennya harus diberikan kepada bu cicik seminggu lagi untuk di revisi tanda-tanda baca nya. Wah, seminggu buat cerpen, adalah waktu yang sangat sedikit untuk orang awam seperti ku. Aku Cuma bisa pasrah, dan mengiyakan saja permintaannya.

Besoknya aku mengunjungi perpustakaan umum, untuk mencari inspirasi. Tetapi nggak menghasilkan apa-apa, besoknya aku kesana lagi, dan tak juga mendapatkan ide. Kira-kira dalam waktu 4 hari berlalu, aku tak juga memperoleh ide. Aku sempat frustasi. Takut dimarahin + mengecewakan bu cicik yang sudah mempercayakan lomba ini kepadaku. Lalu, esok harinya entah atas dasar apa aku memperoleh ilham , haha seperti ide. Lalu aku mencoba untuk menulisnya. Menulisnya dan menulisnya ke dalam sebuah kertas. 2 hari aku mencoba Merangkai kata-kata menjadi kalimat lalu menjadi sebuah karya :D haahaa walaupun cerpen nya nggak bagus, yang penting aku bisa memberikan nya kepada bu cicik.  Seenggaknya tidak mengecewakan nya.
Esok harinya aku ke sekolah, waktu itu sedang ada Ujian sekolah kelas 3. Aku menemui bu cicik dan memberikan kertas itu kepadanya. Aku menunggu ia merevisi cerpen ku. Lalu , sampai rumah aku langsung mengetik cerpen nya ke rental (karna dulu belum punya laptop/komputer aja rusak, hehe). Yah, mbaknya rental itu juga baik, jadi mbaknya banyak berjasa karna udah ngetikin cerpenku :D Keesokan harinya, cerpennya aku serahkan ke bu cicik. Bissmillah :D
hmm, cerpen itu berjudul 'Gadis Pembatik' 

Beberapa minggu kemudian, aku dapat kabar kalo cerpenku masuk juara 2, waww :) nggak nyangka banget. Padahal aku bikin cerpennya pasrah banget :D dan nggak berharap buat dapetin juara :D alhamdulillah kalo gitu :D hadiahnya tropy piala, piagam + uang ( berapa besarnya aku lupa, hehe ) alhamdulillah juga sesuatu :D piala nya yang asli aku serahin ke sekolah. Sedangkan aku bikin copyan pialanya untuk sendiri :D
Suatu kebanggaan  tersendiri bagiku  untuk bisa memperoleh juara 2 dalam lomba cerpen. Sayangnya, sekarang tulisan asli cerpen itu ilang, nggak tau dimana :( karna waktu itu aku pindahan rumah. Padahal aku pingin banget baca :( tapi ya sudahlah ikhlaskan, piagam dan pialanya juga sekarang masih ada :D

Ini bagian dari cerita ku, setidaknya yang bisa aku banggakan :D hehehe

Senin, 18 Juni 2012

puisi ULTRAVIOLET

nhah kalo ini puisi yang di buat adekku sama temennya untuk tugas fisika (aneh banget ya baru kali ini aku ada pelajaran fisika suruh buat puisi, hahaha)
lalu aku coba posting aja di blog ini :D karna menurutku puisinya baguss :D


 ULTRAVIOLET


Aku yang terus menulis bait syair ini
Berdiri di atas runtuhan cahaya matahari
Sepintas dalam benak ku cari
Hiduplah satu cahaya yang ku belai
Cahaya putih yang menari-nari 
                                                   
Sang pujangga menyebutnya ULTRAVIOLET nan suci
Menyatu dengan lukisan tujuh warna pelangi
Sejuta partikel cahaya kau punyai
Merasuk ke dalam pigmen diri
Senantiasa kau terangi dunia ini

ULTRAVIOLET
Keganasan akan panas cahyamu
Membuat manusia enggan akan hadirmu
Kau mampu merusak cantiknya atmosfer dengan tajam cahyamu
Terbangkan butiran air bersama angin salju
Dan kau tusuk setiap parit-parit debu
Bersama dengan langit yang membiru

Penyair
Kau sebut apakah ULTRAVIOLET itu?
Bolehkah dia menari-nari di atas bait-baitmu?
Melukis rangkaian sajak dalam rangkuman sastramu

Tuhan
Bahayakah kau cipta ULTRAVIOLET?
Mengapa setiap manusia enggan merasa?
Setajam itukah Kau cipta cahya itu?
Cahaya yang selama ini senantiasa menyinari hidup
Memberi kenikmatan disetiap siangnya
Bersalahkah hamba atas anugerah-Mu?

Ilmu.
Sejauh mana dikau mampu menjawab semua?
Mampukah engkau menjawab misteri ULTRAVIOLET?
Setinggi apa kau mengerti akan alam?

ULTRAVIOLET
Bercerialah engkau dalam memberi semangat
Bersenanglah engkau dalam memberi kehidupan
Dan teruslah pancarkan semerbak cahya nikmatmu
Sesekali lihatlah sang umat takjub akan kau
Seolah mereka merasa malu menyanjung kau
                                                   
Lihatlah barisan para prajurit yang tertata rapi
Membentuk pola sesuai dimensi waktu
Berdiri di bawah terik cahyamu yang membias
Dan sekali lagi lihatlah para budak berkeringat
Merasa haus oleh panasnya paras sinarmu
Fatamorgana yang menyelimuti khayalnya
Selalu membayang pada pikiran budak insan

Tidak
ULTRAVIOLET adalah sumber penghidup
Memberi apa yang di cari sang makhluk bumi




The Moon That Embraces The Sun


Title: 해를 품은 달 / The Moon That Embraces the Sun
Chinese Title: 月亮怀抱太阳
Judul Lain : The Sun and The Moon / The Moon Embracing the Sun
Genre: Romance, Fantasy, Period
Episodes: 20
Broadcast network: MBC


 pemeran dan karakter :

 
 Yeo Jin Goo as Lee Hwon (young)

 Kim Soo Hyun as Lee Hwon
Adalah seorang Raja muda berumur 23 tahun. Ia memiliki seorang ratu yang dipilih langsung oleh neneknya. Namun mereka seakan tidak terikat tali perkawinan. Kekuasaannya selalu terancam oleh ayah mertuanya yang mempunyai pengaruh besar. Hwon mewarisi tahta saat ia berusia 19 tahun dan dididik langsung oleh neneknya

Kim Yoo Jung as Wol / Heo Yeon Woo (young)

 Han Ga In as Wol / Heo Yeon Woo
 Adalah putri seorang bangsawan. Walaupun wanita dilarang memperoleh pendidikan, tapi tak ada seorangpun yang bisa menghalanginya mendapat pendidikan. Tak ada seorangpun yang bisa menghentikan rasa cintanya  akan belajar ditambah lagi dengan dukungan kakak yang sangat menyayanginya. dan karena itulah ia menjadi pelajar paling pandai. Ia 2 tahun lebih muda dari Hwon. Ia berusia 21 tahun

  Lee Min Ho (1993) as Prince Yang Myung (muda)

  Jung Il Woo as Prince Yang Myung
 Adalah kakak Lee Hwoon , yang lahir dari ayah yang sama namun ibu yang berbeda

 Kim So Hyun as  Yon Bo Kyung (young)

Kim Min Seo as  Yon Bo Kyung
Adalah Ratu Hwon, Hwon menikahi Bo Kyung karena perintah neneknya

Song Jae Hee/ Siwan as Heo Yeom
adalah kakak Yeon Woo . Ia adalah seorang jenius yang dapat lulus ujian negara pada umur 16 tahun.
Dan pada umur 17 tahun dia dipilih menjadi guru bagi putra mahkota Hwon.Ia adalah lelaki yang 
sangat menawan, yang bahkan dia membuat laki-laki lain menjadi tidak bisa berkata-kata


 Jin Ji Hee as Princess Min Hwa (young)

Nam Bo Ra as Princess Min Hwa
adalah adik Hwon. Ia Jatuh cinta pada pandangan pertama pada Yeom. Akhirnya ia menikah dengan Yeom

Song Jae Rim as Kim Jee Woon
adalah pengawal pribadi dan kepercayaan Hwon, Kemampuan pedangnya tidak tertandingi.Diantara para ahli pedang di seluruh Joseon tidak ada yang tidak mengenalinya. Nama lengkapnya adalah Kim Jee Woon, namun karena profesinya sebagai pengawal pribadi, orang-orang sering memanggilnya Woon Geom. Hwon hanya memanggilnya dengan Woon.ia berusia 23 tahun, dengan tinggi 180 dan wajah yang menawan. Ia tidak hanya seorang ahli pedang, tapi intelektualnya tinggi danmampu lulus ujian negara.

Yoon Sung Ah as Seol
Pelayan Yeon Woo/Wol. Ia jatuh cinta pada Yeom, tapi cintanya bertepuk sebelah tangan


trailer :


 sinopsis :
“The Moon Embracing The Sun”  menceritakan sebuah kisah cinta antara Raja Lee Hwon dan seorang shaman (dukun) wanita bernama Wol. Wol lahir dari keluarga yang mulia dan menjadi putri mahkota, tapi ia terperangkap dan menghadapi eksekusi. Akhirnya, ia hidup sebagai shaman.

Lee Hwon (Kim Soo Hyun) menjadi berubah setelah pembunuhan tunangannya, Yeon Woo.Dia tidak lagi baik hati kepada semua orang seperti sebelumnya. Dia berubah menjadi orang yang berhati dingin. Yoon Bo kyung ( Kim Min Seo) seorang wanita yang menggantikan posisi Yeon Woo berusaha keras menarik hati Lee Hwon  tapi Lee Hwon selalu tidak perduli.

Hingga suatu saat Lee hwon bertemu dengan seorang wanita yang wajahnya sangat mirip dengan tunangannya yang telah tewas . Wanita itu bernama  Wol (Han Ga In ) Dan ternyata wanita itu adalah memang tunangannya yang ia kira sudah meninggal. Wol hampir meninggal dibunuh namun diselamatkan oleh seorang dukun wanita dan merawatnya.

Disisi lain ada pangeran Yang Myung (Jung Ill Woo) yang merupakan saudara tiri Lee Hwon yang juga menyukai Wol. Yang Myung selalu menghindari untuk bertengkar dan berkelahi dengan Lee Hwon.
Pangeran Yan Myung adalah seorang pangeran yang playboy. Sementara Lee Hwon adalah Raja berhati dingin dan Wol adalah gadis dengan hati yang kuat. Akankah Wol mengingat masa lalunya dan membalaskan dendamnya dan kembali pada cinta lamanya sang pangeran Hwon atau akan memulai hidup baru bersama Pangeran Yang Myung?
mau tau lebih lengkapnya ?
klik aja ini link dibawah ini :D

sinopsis The Moon That Embraces The Sun 

review :
drama ini merupakan salah satu drama yang sangat aku tunggu-tunggu di awal tahun 2012, bahkan sebelum film ini dirilis. aku udah penasaran dengan jalan ceritanya.dimana tidak hanya alur ceritanya yang menarik dan membuat penasaran. tetapi para pemain nya yang terkenal cantik-cantik dan ganteng-ganteng.. hehehe
( paling suka sama Kim Soo Hyun, hehe )
jika kalian menonton drama ini, kalian bisa merasakan feel dalam setiap episode yang ada di drama ini tidak hanya terdapat konflik cinta saja, tetapi juga memperlihatkan bahwa suatu kekuatan politik pada jaman joseon dulu sangatlah kuat dan mengerikan. pastinya, kekuatan politik akan menjadi senyata yang kejam apabila berada di tangan yang salah. drama ini sangat menyedihkan. tapi akhirnya happy ending deh *ups :D
drama ini ditayangkan di indosiar lho, mulai tanggal 4 juni ini :D
pokoknya drama ini bagus banget :D

Jumat, 15 Juni 2012

SNMPTN tertulis

Assalamu’alaikum wr.wb
Hei kawan bloger...
Udah lama yaa aku nggak nulis blog, karna kemaren-kemaren sibuk buat ngurusin SNMPTN tertulis , nah ngomong-ngomong soal SNMPTN. Aku ada sedikit cerita nih pengalaman ku ikut SNMPTN tertulis tahun 2012 :D
Ehheemm , tanggal 26 mei 2012 , akhirnyaa aku LULUS dari sekolah tingkat SMA. Alhamdulillah, nilainya memuaskan :D dan sekolahku SMA N 3 PEKALONGAN lulus 100% dengan peringkat 1 se-kota PEKALONGAN dan peringkat 6 se-JAWA TENGAH. So EXCITED BANGET KAN :D
berbagi kebahagiaan bersama teman-teman se perjuangan. Rasanya senang sekali.
Sore harinya, aku mendapat kabar dari teman kalo pengumuman snmptn jalur undangan akan diumumkan jam 18.00 hari ini. *MAKJLEB dagdigdug jedeer rasanya, tapi aku siap mental dan fisik kok buat ngadepin apapun hasilnya :D lebay dikit gpp kali ya.....
Laluuuuuuu, 2 jam kemudiannn... *trengggg  JLEB !!!!!
rasanya nggak ketrima SNMPTN jalur undangan itu nyesek bangetttttt ya kawan, kayak terjebak sendirian di dunia penuh monster *jiahh, korban iklan -___-  dan rasanyaaaaa itu  lebih nyesek daripada patah hati deh :D galau nya aja melebihi galaunya soal cintrong. Hahaha
Tapi akhirnya aku berpikir maju , bahwa dunia nggak Cuma SNMPTN jalur undangan ajaa, masih ada SNMPTN jalur tertulis yang menanti kok J
Emm, udah dapat kartu ujian ternyata aku dapat jatah di FMIPA unnes gedung D2. Alhamdulillah banyak temen juga yang tes disana, sekarang tinggal nyari penginapan nya untuk 3 hari selama disana :D
And then, aku mulai belajar untuk mempersiapkan jalur tertulis itu. Dan soal-soal nya sangat GILAK !! tingkat olimpiade ini mah , oh God  tolonggg akuuu agar bisa ngerjain soal-soalnya tanggal 12-13 juni ini :( Cuma bisa berharap -____-

Waktu yang dinanti pun tiba , tanggal 11 juni jam set12 siang aku beserta rombongan (7 temenku ) berangkat dengan mobil. hmm,jalanan menuju unnes naik turun , ya namanya juga unnes itu di Gunung :D  Nhah , sekitar jam set3 sore kami pun sampai di kampus UNNES dan turun didepan gerbang FBS , lhooo? Kenapa di FBS ? yap, karena penginapanku ada di belakang FBS. Oh ya, makasih banyak juga buat si kakak kelas yang udah nyariin koskosan nya :D
Selama 3 hari 2 malem aku stay di kos indrakilla bersama 4 orang temenku. Dan yang 3 lainnya di kos terpisah.
Wehwehweh , Unnes ternyata gede banget. Bisa bayangin gedung SMA ku berapa ratus kalinya gedung Unnes :p hehehe

#Singkat ceritaaaa......
Ternyata dari kosan sampai ke tempat tes di gedung FMIPA itu jauuhhhh walupun belum sangat sih, ya sekitar 15 menit dengan jalan kaki.
Hmmm, nungguin bel masuk itu lama banget, bikin deg degan tambah parah. Demi apapunnn, sapa yang nggak degdegan , aku yakin semua orang disana juga pasti degdegan (kecuali si pengawasnya lhoo) !!! nhaaaa, bel masuk berbunyi (bel nya kayak bel ada kebakaran :D) oh yaa, pengawasnya aja ada 5 orang -__- serakah bangetttt !! 
hmmm, kalo ngomongin soalnya kayak gimanaaa??? yap !!! aku nggak mau cerita soal gimana soal tes snmptn nya *speechless* deh.
Ngomongin soal makanan ajaa yaa :D
Kalo menurutku harga makanan di unnes masih standar kayak di pekalongan. Tapi yg beda yaitu rasanya , tau nggak ? masakan di Semarang ternyata kebanyakan manis, nggak tau tuh dikasih gula kali yaa -_____-  udah kebiasaan di Pekalongan sih makan masakan asin seperti khasnya Pekalongan (MEGONO) :D sebabnya itu mau makan ajaaa galau -.- akhirnya sampai jalan-jalan hunting makanan ke luar kompleks FBS (jauuuuhhhhh) , kebayang kalo perjalanan pulang bisa bikin laper lagi :D
Hmmm. Ternyata rasanya merantau itu seperti iniiiii yaaa , apa-apa serba sendiri tanpa keluarga. (urusane dewe-dewe ) Kalo nggak punya temen bisa-bisa jadi kayak orang ilang lhooo -__-
3 hari berlalu , tes hari terakhir pun sudah selesai. Saatnya untuk pulanggggggg :D yeee..

Gitu aja yaa kawan, secuil cerita pengalaman ku yang bisa aku tulis :) Rasanyaaa pasti bakalan kangen sama suasanaaa kayak gitu :D  
dan aku berharap perjuangan ku untuk snmptn tertulis ini nggak sia-sia. Aamiin ya Allah :)
akhir kata....

wassalamu’alaikum wr.wb